Tahu Kuning atau yang sering disebut dengan Tahu Takwa merupakan salah satu kuliner khas Kota Kediri. Tahu ini berbeda dengan tahu yang lain. Tahu ini berbentuk persegi empat dan agak pipih, tahu ini memiliki kepadatan yang lebih baik daripada tahu yang lain (ketika dipotong tidak mudah hancur),teksturnya kenyal, berpori halus dan lembut, rasanya gurih tidak ada rasa asamnya. Ketika tahu ini digoreng bagian luarnya akan berubah menjadi kering dan renyah, tetapi pada bagian dalam tetap lembut dan kenyal.
Tahu Kuning pertama dibuat pada tahun 1990 oleh warga Tiongkok yang berimigran ke Indonesia dan memasuki wilayah Kediri. Mereka adalah Lauw Soe Hoek, Liem Ga Moy dan Kaou Loung. Faktor yang mendorong imigran Tiongkok memilih lokasi pembuatan tahu di Kediri adalah terdapat kesamaan karakteristik air dengan yang terdapat di Tiongkok, karena itu proses pembuatan tahu ini tidak mudah dan harus menyesuaikan jenis air yang nantinya akan mempengaruhi hasil akhir.
Tahu Kuning ini juga memiliki berbagai manfaat, dikarenakan setiap 113 gram tahu kuning mengandung 86 kalori dan beberapa nutrisi, seperti: kalsium, besi, protein, omega-3 dan fosfor.Tahu Kuning bisa menurunkan resiko penyakit jantung, mencegah penyakit kanker, meningkatkan produksi hormon insulin dan masih banyak lagi.
Bagi yang ingin mencicipi kuliner ini kalian bisa mendapatkannya di Pusat Oleh-Oleh khas Kediri yang tersebar di Kota Kediri, salah satunya berada di Jl. Yos Sudarso, Kota Kediri Jawa Timur.