Mengenal Alat Kesehatan Tensimeter

Foto Artikel Iptek

Hai, Sobat Pio! Tahukah kalian apa tensimeter itu? Kalau kalian belum tahu, yuk! Mari sama-sama belajar mengenai alat kesehatan tensimeter. Tensimeter adalah alat ukur yang digunakan dunia kesehatan untuk mengukur tekanan darah. Tekanan darah normal orang dewasa adalah 120/80 mmHg, untuk tekanan sistolik normal tidak lebih dari 120  mmHg dan untuk tekanan diastolik normal dibawah 80 mmHg. Alat ini pertama kali diciptakan oleh Samuel Siegfried Karl Ritter Von Basch pada tahun 1881. Mulai dikembangkan pada tahun 1896 oleh Scipione Riva-Rocci lalu dikembangkan lagi oleh Harvey Cushing pada tahun 1901. Tensimeter terbagi menjadi tiga jenis, yaitu tensimeter air raksa (mercury), tensi meter pegas (aneroid), dan tensi meter digital (automatic). Tapi menurut dokter spesialis jantung dan pembuluh darah, alat tensimeter yang lebih akurat yaitu tesimeter air raksa.

Tapi disini, kita akan membahas cara penggunaan tensimeter digital, yang pertama yaitu:

  1. Letakkan lengan diatas meja dengan posisi lengan sama tinggi dengan jantung.
  2. Pasang alat di lengan kira-kira 2,5 cm dari siku, jangan terlalu ketat dan beri jarak 2 jari antara tensimeter dan lengan.
  3. Mulai pompa dengan memencet tanda on/off.
  4. Hentikan pemompaan, maka tekanan akan berkurang dan darah bisa mengalir lagi ke lengan bawah.

Tahukah Sobat Pio, jikalau kita di sarankan 30 menit sebelum melakukan pengukuran jangan melakukan aktivitas yang terlalu berat ya! Seperti merokok, minum-minuman yang berkafein seperti kopi, teh, soda, dan jangan konsumsi obat-obatan yang mengandung kafein seperti panadol dan lain–lain. Selain itu, kita harus tenang dan jangan terlalu stress. Biasanya, orang yang melakukan tes tekanan darah adalah orang yang merasakan gejala awal tertentu. Nah Sobat Pio, ada pepatah mengatakan “lebih baik mencegah daripada mengobati” maka dari itu kita harus menerapkan pola hidup sehat mulai saat ini dengan cara makan teratur, rajin berolahraga, tidur yang cukup, makan-makanan yang sehat, tidak bergadang, banyak meminum air putih, dan lain-lain. Sekian artikel hari ini semoga bermanfaat dan sampai bertemu di edisi selanjutnya.   (RED_RMA)

 

 

Sumber: https://www.medicalogy.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *