Manfaat kandungan Biji Matahari






Sunflower Seeds
Hai Sobat Pio! Apa kabar nih, Kali ini kita akan membahas tentang biji Matahari

Kalian pasti tahu kan biji bunga matahari? Atau yang biasa kita sebut dengan kuaci. Beberapa dari kalian pasti sebal makan kwaci ini karena terlalu lama membuka kulitnya tapi terlalu cepet makannya. Hehe memang begitu ya sobat. Tapi apakah kalian tahu? Dibalik kecilnya sebiji kuaci ada banyak kandungan nutrisi yang baik untuk kesehatan lo. Berikut pemaparannya.

Satu porsi atau 1 ons biji bunga matahari yang dikupas, mengandung lemak sehat. Ahli diet Alissa Rumsey mengatakan bahwa lemak tak jenuh tunggal dan ganda pada kuaci mampu menjaga kesehatan jantung dan mengurangi risiko penyakit kardiovaskuler. Wow tidak nyangka ya? Lalu apa saja vitamin dan mineral yang tergantung dalam kuaci ini? Ada beberapa kandungan vitamin dan mineral pada biji bunga matahari ini, yaitu :

1. Satu porsi kuaci juga mengandung sekitar 6 gram protein dan 2,5 gram serat.

2. Vitamin E : memiliki sifat anti-inflamasi yang kuat dan dapat mengurangi risiko penyakit jantung.

3. Folat : dibutuhkan untuk sintesis DNA

4. Fosfor : menjaga kesehatan tulang

5. Selenium : antioksidan mencegah kerusakan sel

6. Mangan : membantu produksi sel tulang

7. Tembaga : membantu kesehatan jantung dan fungsi kekebalan tubuh

8. B6 : membantu perkembangan dan fungsi kognitif

9. Seng : membantu metabolisme dan fungsi kekebalan tubuh

Nah itu dia beberapa kandungan pada biji bunga matahari. Wah, nggak nyangka ya sobat banyak sekali kandungan dan manfaatnya untuk kesehatan. Bisa nih kuaci dijadikan camilan ringan sehari hari. Walaupun harus butuh perjuangan untuk me makannya. Semoga bermanfaat ya

RED_SRSumber: https://m.vemale.com/kesehatan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *