History Of “Tahu Takwa”


.
8
Halo sobat pio, kabar baik bukan ? Sobat pio pastinya sudah tidak asing lagi dengan ikon kuliner yang ada di Kediri, yakni Tahu Takwa. Tidak seperti tahu produksi daerah lainnya, ternyata Tahu Takwa khas Kediri memiliki keunikan dengan warna khas kuning keemasan. Kalau digigit rasanya kenyal dengan tekstur yang padat. Walaupun namanya Tahu Takwa, bukan berarti diidentikkan dengan kota santri, meskipun juga  eksistensi Kediri dengan puluhan pondok pesantrennya. Nama Tahu Takwa sebenarnya hanya sebuah istilah lokal saja untuk membedakan nama tahu kuning dengan tahu putih. Ada yang berspekulasi, istilah “takwa” berasal dari cara etnis Tiongkok yang menyebut “Tauhu-wa” sementara pada telinga orang Jawa terdengar sebagai takwa.
Pada tahun 1900, terdapat ribuan warga Tiongkok yang bermigrasi ke Indonesia. Sebagian dari mereka kemudian memasuki wilayah Kediri. Tiga orang dari beberapa imigran tersebut merupakan pelopor pembuatan tahu kuning.  Mereka adalah Lauw Soe Hoek (lebih dikenal dengan Bah Kacung), Liem Ga Moy, dan Kaou Loung. Hingga saat ini, keturunan dari mereka tetap melestarikan dan melanjutkan usaha dari para leluhur mereka, kecuali keturunan dari Kaou Loung. Faktor utama yang mendorong para imigran Tiongkok memilih lokasi pembuatan tahu di Kediri, karena terdapat kesamaan karakteristik air dengan yang terdapat di Tiongkok. Hal tersebut dikarenakan, proses pembuatan tahu ini tidak mudah dan harus menyesuaikan dengan jenis air, yang nantinya akan mempengaruhi pada hasil akhirnya.
Pada tahun 1912, Lauw Soe Hoek (Bah Kacung) mulai mendirikan usaha tahu. Sedangkan Liem Ga Moy mengawali usahanya pada tahun 1948, tetapi usahanya baru dikenal oleh masyarakat pada tahun 1950.  Saat ini usaha tahu Bah Kacung dilanjutkan oleh cucunya A. Herman Budiono putra dari Yosef Seger Budi Santoso (Lauw Sing Hian) yang meninggal pada bulan Mei 2008. Nah begitulah sobat pio, bagaimana sejarah singkatnya Tahu Takwa yang terkenal dari Kediri ini. Nantikan postingan kami selanjutnya yaaa… 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *