PENA 2012 amazing. 4-5 Agustus benar-benar menjadi hari yang sangat mengesankan. Bagaimana tidak, seluruh anggota Kiloe Journalist mengikuti “PENA” atau biasa disebut Penerimaan Anggota. PENA tahun ini memang berbeda dengan PENA sebelumnya karena bersamaan dengan perayaan ulang tahun Kiloe Journalist yang ke 3 tahun .
Satu minggu sebelum acara tersebut dilaksanakan, tim Safari Jurnalistik Ramadhan dari Radar Kediri memberi sedikit bekal untuk anggota Kiloe Journalist tingkat 1 dan tingkat 2. Materi yang diusung adalah materi dibidang kejurnalistikan dan juga dibidang kewirausahaan. Sate Pak Siboen menjadi narasumber sekaligus inspirator dalam bidang kewirausahaan. Dalam acara ini tim Radar Kediri tidak hanya menyuguhkan materi tapi juga ada doorprize untuk peserta kegiatan. Sehingga semakin menambah semangat peserta kegiatan.
Dan selanjutnya, tepat tanggal 4 Agustus pukul 14.30 acara PENA resmi dibuka oleh bapak pembina Drs.Abdul Halim. Lebih dari seratus pasang tangan memberikan tepukan meriah pada saat pembukaan acara PENA. Banyak kegiatan yang menarik dan bermanfaat yang diperoleh peserta tingkat 1.
Salah satunya adalah materi “Kode Etik Jurnalistik” yang disampaikan oleh bapak Kepala Sekolah kita Drs. Agus Subagyo. Beliau juga menerangkan materi “Teknik Penullisan Berita” secara tepat dan jelas. Beliau memang sosok yang sangat multitalent, pengetahuannya tidak hanya dibidang akademik tetapi juga dibidang non-akademik. Kagum banget dengan bapak kita ini.
Peserta tingkat 1 tidak hanya mendapat materi, tapi juga dilatih untuk membuat majalah mini. Walaupun sederhana tapi majalah mereka kreatif dan menarik untuk dibaca lho. Selain majalah mini, mereka juga dilatih untuk mengembangkan bakat mereka dibidang seni pada saat Pensi (Pentas Seni).
Pada saat kegiatan tersebut berlangsung ternyata tidak mengurangi semangat mereka dalam menjalankan puasa. Terbukti pada saat wartawan cilik mereka tetap bersemangat dan sangat antusias dalam menjalankan tugasnya tersebut. Mereka terjun langsung dalam masyarakat untuk mencari berita terupdate kemudian melaporkan berita tersebut .
Kegiatan lain yang tidak kalah seru adalah pembuatan mading dan hasta karya, ngabuburit bersama radio r22a fm, buka bersama dan masih banyak lagi. Tentunya semua kegiatan ini bermanfaat untuk semua peserta PENA.
siapa kita KILOE.. KILOE.. KILOE JOURNALIST ..