Gagal Ginjal Kronis

1666178386 Ilustrasi Gagal Ginjal Kronis

Hai, Sobat Pio! Apakah kalian pernah mendengar tentang Penyakit Gagal Ginjal Kronis? Chronic Kidney Disease atau Penyakit Ginjal Kronis adalah kondisi saat fungsi ginjal mulai menurun secara bertahap. Penyakit Ginjal Kronis disebut juga sebagai kerusakan ginjal yang dapat berupa kelainan jaringan, komposisi darah, dan urine atau tes pencitraan ginjal, yang dialami lebih dari tiga bulan. Kerusakan ini biasanya akan terus memburuk dengan kecepatan yang berbeda-beda bagi setiap orang. Penyakit Ginjal Kronis apabila tidak segera ditangani dapat menjadi Penyakit Ginjal Kronis Akhir atau Stadium 5 (Chronic Kidney Disease Stage 5), yang merupakan tahapan terakhir dari Penyakit Ginjal Kronis. Pada tahapan ini ginjal sudah tidak mampu menjalani fungsinya dengan baik, yaitu untuk menyaring dan membuang limbah serta cairan yang berlebih dari dalam darah.

Gagal Ginjal Kronis dapat diakibatkan oleh suatu penyakit atau kondisi tertentu yang merusak fungsi ginjal. Misalnya seperti Diabetes tipe 1 dan 2, tekanan darah yang tinggi, polikistik ginjal, adanya infeksi yang terjadi pada ginjal, hingga glomerulonefritis. Selain itu, beberapa faktor risiko juga dapat memicu terjadinya Gagal Ginjal Kronis. Mulai dari kebiasaan merokok, mengidap penyakit kardiovaskular, obesitas, berusia di atas 65 tahun, intensitas tinggi penggunaan obat-obatan yang dapat merusak ginjal, hingga riwayat keluarga. Pengobatan bagi penderita pengidap Gagal Ginjal Kronis dapat dilakukan dengan transplantasi ginjal dan cuci darah. Selain itu, pengidap juga harus menerapkan pola hidup sehat untuk mencegah gejala semakin parah.

Upaya lain yang dapat dilakukan bagi penderita Gagal Ginjal Kronis agar kondisi ini tidak bertambah buruk yaitu dengan menjaga berat badan ideal, menghentikan kebiasaan merokok, mengikuti petunjuk dokter dalam mengonsumsi obat dan mengatur menu makanan untuk memperbaiki fungsi ginjal, dan menghindari konsumsi obat pereda nyeri golongan OAINS yang dapat memperburuk kondisi ginjal. Maka dari itu mulai sekarang marilah kita bersama-sama mulai menerapkan pola hidup sehat, dengan rajin berolahraga dan perbanyak minum air putih. (RED_AJE)

Sumber: https://www.alodokter.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *