Hai, Sobat Pio! Membahas kuliner dari Jawa Barat, pasti tidak jauh dari aci-acian seperti cireng, cilok, cimol, dan lainnya. Salah satu kuliner dari Jawa Barat yang akan dibahas yaitu Cirambay, kuliner asal kota Garut. Cirambay merupakan singkatan dari aci dirambay. Adonan aci ini dicetak memanjang seperti mie yang menjuntai atau dalam bahasa sunda memiliki arti rambay, sehingga dapat membuat konsumen tertarik karena keunikannya dibandingkan olahan aci dari Jawa Barat lainnya. Cirambay dalam bahasa Sunda juga memiliki arti meneteskan air mata, dikarenakan rasa pedas pada Cirambay dapat menggugah cita rasa hingga pedasnya membuat mata menetes.
Bahan pembuatan Cirambay pun tak jauh beda dengan olahan aci kuliner Jawa Barat lainnya. Untuk membuat Cirambay, langkah pertama yang dilakukan adalah membuat bumbu pedasnya, yaitu tumis bawang merah dan bawang putih yang sudah dihaluskan ke dalam minyak panas dan masak sampai matang. Kemudian, tambahkan cabai bubuk serta tuang garam, gula, dan penyedap. Jika rasanya sudah pas, pindahkan ke mangkok dahulu. Langkah kedua membuat Cirambay yaitu dengan mencampur tepung tapioka, tepung terigu, kaldu jamur, garam, dan merica ke dalam wadah. Tuang air medidih, kemudian aduk adonan. Gilas adonan tersebut, setelah itu potong memanjang dengan lebar kurang kebih 1 cm. Jika sudah, goreng menggunakan minyak dengan api sedang, kemudian masak sekitar 30 detik setelah itu angkat dan tiriskan. Campurkan Cirambay yang telah dimasak dengan bumbu pedas yang disisihkan tadi, tambahkan daun jeruk dan aduk rata. Hidangan Cirambay siap disantap.
Selain rasa pedas, Cirambay memiliki rasa yang gurih dan sedikit manis. Cirambay akan lebih nikmat disajikan saat hangat apalagi saat musim hujan. Untuk penikmat Cirambay bukan hanya orang-orang Jawa Barat, dari luar Jawa Barat juga banyak. Cirambay juga dijual melalui online shop, disebabkan populernya konten vidio salah satu akun di aplikasi TikTok. Jika Sobat Pio ingin merasakan kuliner Cirambay dan gagal dalam membuat atau ingin yang lebih praktis, Sobat Pio dapat membeli di online shop. Terdapat banyak pilihan toko di sana, tinggal memilih membeli yang mana. Sekian artikel kali ini, semoga pembahasan di atas dapat dipahami. Sampai jumpa di edisi selanjutnya. (RED_NAN)
Sumber : https://endeus.tv