Hai Sobat Pio! Kalian mungkin pernah mendengar kata Coding? Dan juga berpikir apakah Coding itu sangat sulit? Sebelum membahas lebih lanjut, definisi dari Coding sendiri adalah bagian langkah-langkah pemrograman untuk menerjemahkan persyaratan-persyaratan logika dan diagram alur (pseudocode) ke dalam suatu bahasa pemrograman. Coding juga memiliki beberapa manfaat seperti membuat blog atau website dan juga dapat membuat berbagai jenis aplikasi.
Pada kenyataannya, Coding merupakan aktivitas yang cukup mudah, kamu bisa belajar Coding dengan mengikuti kursus atau bahkan belajar secara otodidak. Selain itu, kamu juga dapat secara bebas untuk melakukan Coding dalam berbagai bahasa pemrograman. Kemudahan dalam belajar Coding juga ditunjang dengan begitu banyaknya sumber yang bisa dimanfaatkan. Supaya proses pembelajaran bisa berjalan lancar, kamu perlu memilih jenis bahasa pemrograman yang tepat. Ada 5 rekomendasi bahasa pemrograman sederhana yang bisa kamu pertimbangkan, yaitu :
1. PHP (PHP Hypertext Pre-processor)
Merupakan bahasa pemrograman yang tidak berbayar atau gratis dan paling banyak digunakan di Indonesia. Mengapa begitu Sobat Pio? Karena server side scripting memang dirancang untuk membangun website dinamis. Banyak website ternama yang berkembang dengan menggunakan PHP, seperti Facebook, WordPress, maupun Digg. Bahasa pemograman PHP ini dikembangkan pertama kali oleh Rasmus Lerdrorf.
2. Visual Basic
Visual basic adalah keturunan dari bahasa pemograman basic dan dikembangkan oleh Microsoft. Bahasa pemograman ini dikembangkan untuk membuat software-software berbasis sistem operasi Windows. Juga dalam pembuatan software tersebut, bahasa pemograman ini menawarkan ide visual. Di Indonesia sendiri terdapat grup Visual Basic Indonesia yang telah memiliki 22 ribu member lebih.
3. Java
Salah satu bahasa pemograman terpopuler karena memiliki beberapa kelebihan, seperti dapat berjalan di sistem operasi yang berbeda-beda, lalu termasuk dalam pemrograman POO (Pemrograman Orientasi Objek) sehingga para programer lebih mudah dalam menyusun programnya, dan library yang lengkap juga sangat membantu. Aplikasi dalam smartphone Android dibangun menggunakan bahasa Java, sehingga banyak juga programer-programer yang menggunakan bahasa ini karena memang sedang banyak dibutuhkan.
4. Javascript
Kebanyakan ada pada pengembangan web, karena Javascript bisa membuat web lebih interaktif dan menarik. Javascript ini dikembangkan oleh Netscape, dan Indonesia memiliki grup Facebook yang membahas Javascript dengan nama “Javascript Indonesia”.
5. Objective-C
Bahasa pemrograman yang berorientasi, objek ini digunakan untuk pengembangan aplikasi pada perangkat Apple dan sistem operasi IOS juga dikembangkan dengan menggunakan bahasa pemrograman Objective-C.
Jadi Sobat Pio, Coding menjadi salah satu hal yang memiliki peran penting dalam keberhasilan suatu program atau aplikasi. Sekian artikel tentang Coding serta bahasa pemrogramannya. Semoga penjelasan diatas dapat membantu kalian dalam mengenal Coding. (RED_DS&RED_FBY)
Sumber : https://m.brilio.net