Senin 11 Juni 2012 menjadi saksi lahirnya generasi baru siswa-siswi SMKN 2 Kediri. Sejak pagi para siswa didampingi orang tua mereka sudah memadati halaman SMKN 2, padahal pengumuman baru akan ditempel pukul 08.00 pagi. Wah salut banget..
Ketika pengumuman sudah terpasang para siswa langsung berlari menyerbu papan pengumuman. “orang tua dilarang masuk agar tidak terlalu berdesakan.”tutur panitia PPDB 2012. Hal ini dilakukan agar suasana tidak seperti antrian sembako dipasar.
Suasana berubah ketika pengumuman sudah dibaca para peserta, banyak siswa yang mengekspresikan kesenangannya dengan sujud syukur, merangkul teman-teman, dan orang tua sampai ada juga yang berjingkrak-jingkrak kegirangan. Seperti yang dilakukan Khoirun Nisa yang mengaku senang karena diterima di jurusan Akuntansi, ketika diwawancarai ia menuturkan bahwa dengan diterimanya di SMKN2 ia akan mengasah kemampuannya dibidang hitung menghitung. Begitu juga dengan Oka Wijayati yang mengaku tetap senang walaupun masuk pada pilihan kedua, di jurusan UPW. “saya tetap senang, walau awalnya saya memilih TKJ sebagai pilihan pertama. Tapi sudah diterima di SMKN2 saya sudah sangat senang” tutur Oka .
Disisi lain para siswa yang tidak lulus seleksi merasa sedih, karena tidak bisa sekolah di SMKN2, seperti siswa dari SMPN 1 Grogol yang mengaku sangat mendambakan SMKN2. Walaupun merasa kecewa, namun ia tetap terlihat bersemangat.
Setelah pengumuman, para siswa yang lulus seleksi memasuki aula untuk mengikuti pengarahan dari para guru. Sambutan Bapak Prayitno mengawali pengarahan tersebut. Wajah mereka terlihat berseri-seri dan bersemangat. Tak lupa Bapak Kepala Sekolah kita tercinta Bapak Agus Subagyo memberikan sambutan kepada calon siswa SMKN 2.
“berterima kasihlah kepada orang tuamu dan cium serta jabat tangan mereka”,tutur Pak Prayitno memberi motivasi kepada para siswa. SMKN 2 telah berhasil menyaring bibit-bibit unggul diantara yang paling unggul. Congratulations untuk adik-adik yang telah terpilih menjadi siswa SMKN2. Kalian termasuk orang yang hebat karena telah berhasil menyingkirkan peserta lain yang jumlahnya ratusan bahkan ribuan.
Welcome to vacational high school two Kediri brother and sist..